Tidak bisa dipungkiri banyak orang yang ingin hidup berkecukupan bahkan lebih. Jika kita salah satunya, investasi bisa jadi jawabannya. Jenis investasi ada banyak, mulai dari investasi properti, investasi emas hingga investasi saham.
Meski begitu, investasi juga bisa menimbulkan kerugian. Oleh karena itu, kita perlu mengetahui tips-tips investasi saham khususnya bagi pemula. Dengan mengikuti tips yang dianjurkan, diharapkan kita bisa terhindar dari informasi hoax tentang investasi saham maupun risiko kerugian. Berikut penjelasan lengkapnya.
Tentukan Tujuan Investasi
Dari awal investasi, seharusnya sudah menentukan tujuannya. Ada beberapa tujuan investasi antara lain rencana pensiun, membeli kendaraan, pendidikan, renovasi properti, wisata, mempersiapkan dana pensiun dan lain-lain.
Bagi pemula yang ingin melakukan investasi, bisa berkonsultasi dan berdiskusi bersama jasa penasihat investasi terkait rencana-rencana, instrumen investasi dan waktunya. Jika tidak ingin menggunakan jasa penasihat, bisa juga memikirkan satu impian atau tujuan yang membuat lebih semangat untuk berinvestasi.
Alokasikan Dana Investasi dengan Konsisten
Sisihkan dana pendapatan yang dimiliki sebesar 10% sampai 30% untuk investasi. Tetapi, jangan sampai uang digunakan mengganggu kebutuhan sehari-hari, hutang dan cicilan. Investasi tidak hanya mendapatkan keuntungan, tetapi juga juga ada risikonya.
Untuk pemula, sebaiknya jangan mengeluarkan terlalu banyak dana untuk investasi. Alokasikan dana sesuai kemampuan dan tidak memberatkan. Kemudian berusahalah untuk konsisten. Jadikan investasi sebagai kegiatan yang menyenangkan. Sejalan dengan pengetahuan, kepercayaan diri dan bertambahnya pendapatan, kita juga bisa menambah alokasi investasi secara berkesinambungan.
Tentukan Target Waktu Sebelum Berinvestasi
Menentukan waktu berinvestasi akan mempengaruhi pencapaian dana yang dibutuhkan. Semakin banyak target waktu investasi, maka semakin banyak pula dana yang harus dialokasikan. Sebaiknya, pilih instrumen investasi saham yang lebih aman, stabil dan volatilitas yang rendah.
Pilih Investasi yang Diawasi OJK
Dengan maraknya minat masyarakat berinvestasi, semakin banyak pula aplikasi investasi saham yang bermunculan di Indonesia. Oleh sebab itu, kita perlu lebih selektif dalam memilih aplikasi investasi saham yang jelas dan aman.
Berdasarkan peraturan yang berlaku, semua lembaga keuangan dan aplikasi investasi saham saat ini wajib mendaftarkan diri ke OJK. Jadi, kita bisa mencari tahu secara lebih lengkap mana lembaga keuangan yang sudah terdaftar dan mana yang lembaga ilegal. Hal ini menjadi modal agar kita, terutama pemula terhindar dari risiko kerugian.
Nah, salah satu platform atau aplikasi investasi saham yang aman dan tentu sudah terdaftar di OJK adalah Alpha Investasi. Aplikasi ini bisa kita unduh melalui Google Playstore bagi pengguna Android dan App Store bagi pengguna Apple. Berinvestasi lewat aplikasi ini tidak perlu keluar uang sebelum mulai transaksi jual beli dan juga tanpa minimum deposit.
Selain itu, kita juga tidak perlu iuran bulanan yang pastinya tidak akan memberatkan beban pengeluaran. Alpha Investasi merupakan aplikasi investasi saham yang friendly dan sangat cocok bagi pemula. Sebab, fitur-fitur unggulan di dalamnya mudah dimengerti dan digunakan.
Proses pendaftaran dan verifikasinya pun mudah dan singkat. Cukup dalam waktu 10 menit, kita sudah memiliki akun di aplikasi ini. Menu, fitur dan hasilnya terlihat jelas di layar smartphone dengan proses withdraw yang cepat. Untuk mengetahui informasi yang lebih lengkap tentang Alpha Investasi, silakan kunjungi laman resminya di alphainvestasi.id.
Tunggu apa lagi? Yuk segera download aplikasi Alpha Investasi dan mulai investasi saham dengan mudah dan aman! Semoga ulasan ini bisa membantu dan memberikan manfaat, ya!