Mobil menjadi suatu benda yang memiliki nilai cukup tinggi. Tentunya, hal ini menjadi sebuah pertimbangan tersendiri bagi Anda untuk merawat dan melindungi mobil dengan sebaik-baiknya. Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan membeli asuransi kendaraan atau mobil.
Asuransi mobil adalah jenis asuransi yang akan melindungi mobil pribadi Anda ketika terjadi suatu risiko yang merugikan. Contohnya, mobil mengalami kerusakan parah akibat kecelakaan atau bencana, pembobolan dan pencurian, hingga lecet.
Namun, saat Anda memutuskan untuk membeli asuransi, perhatikan juga kebutuhan dan kemampuan untuk membayar preminya. Jika terlalu gegabah dan salah memilih, akan membuat Anda keberatan saat membayarkan preminya secara rutin. Oleh karena itu, Anda harus memilih perusahaan asuransi mobil yang tepat dan sesuai dengan kemampuan.
Daftar Isi
Tips Memilih Asuransi Mobil Untuk Mobil Kesayangan
Lakukan Survei
Pastikan Anda melakukan survei terlebih dahulu terhadap beberapa perusahaan asuransi. Perusahaan asuransi terbaik biasanya mempunyai banyak nasabah dan platform online yang pastinya digunakan oleh banyak orang.
Tidak hanya itu saja, perusahaan asuransi terbaik juga pasti memiliki koleksi produk yang berkualitas. Cermati berbagai produk asuransi yang perusahaan asuransi tersebut tawarkan, lalu bandingkan dengan perusahaan lainnya.
Pilih Produk yang Sesuai
Ada beberapa jenis asuransi mobil, yakni asuransi All Risk atau Total Loss Only (TLO). Pilih produk asuransi mobil yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda.
Sistem All Risk akan menawarkan ganti rugi kendaraan mobil dengan segala jenis risiko dan kerusakan. Sementara asuransi TLO, menggunakan sistem penggantian dana kepada Anda sebagai pemilik mobil dengan tingkat kerusakan di atas 75%.
Perhatikan Kontrak Kerjasama
Anda juga perlu memperhatikan kontrak kerjasama yang diberikan oleh penyedia asuransi. Sebab, sekali menandatangani dokumen tersebut, maka Anda harus mematuhi pembayaran premi dan klaim asuransi seperti yang tertera pada kontrak.
Punya Jaringan Bengkel Rekanan yang Luas
Pastikan perusahaan asuransi pilihan Anda mempunyai jaringan bengkel rekanan yang luas dan berkualitas serta berlisensi baik. Jaringan bengkel yang luas akan membuat Anda memiliki banyak pilihan untuk menentukan bengkel tempat mobil diperbaiki.
Misalnya, lokasi yang mudah dijangkau, bengkel berlisensi dan berstandar tinggi dalam hal perawatan dan suku cadang serta sesua jenis kendaraan.
Memberikan Akses Pelayanan yang Lengkap
Salah satu faktor penting yang harus Anda pertimbangkan dalam memilih asuransi mobil adalah akses pelayanannya. Pilih penyedia asuransi yang memiliki call center 24 jam agar mudah menghubungi mereka kapan pun saat membutuhkan informasi.
Kini, perusahaan asuransi juga banyak yang memberikan layanan keselamatan darurat di jalan raya, layanan derek gratis dan sebagainya. Yang terpenting, pilih perusahaan asuransi yang akan memberikan kemudahan layanan ketika Anda hendak mengajukan klaim.
Cara Klaim Asuransi Mobil
Dalam klaim asuransi all risk maupun asuransi mobilnya tergolong cukup mudah. Berikut ini tiga hal yang perlu Anda lakukan setelah menyiapkan dokumen yang dibutuhkan:
- Laporkan kecelakaan. Sebelum mengajukan ke perusahaan, Anda perlu meminta surat keterangan polisi apabila terjadi kerusakan akibat kecelakaan lalu lintas atau tindakan kriminal.
- Ajukan Klaim. Segera beritahu pihak asuransi bahwa Anda hendak mengajukan klaim atas kerusakan yang terjadi. Biasanya, mereka akan memberikan dokumen yang harus disiapkan.
- Siapkan dokumen. Kumpulkan dokumen-dokumen yang dibutuhkan dan pastikan sudah lengkap, benar, dan sesuai dengan polis. Setelah itu, berikan ke pihak perusahaan.
Demikianlah ulasan tentang bagaimana memilih penyedia layanan asuransi mobil yang tepat dan terbaik. Sebagai rekomendasi, Anda bisa memilih Lifepal yang memiliki layanan yang paling memuaskan di antara penyedia lainnya. Hal mana, produk asuransinya benar-benar memberikan perlindungan terbaik kepada konsumen, serta paling mudah proses klaim asuransinya.