Menjalani pendidikan di luar negeri merupakan impian besar bagi sebagian pelajar Indonesia. Australia menjadi salah satu negara tujuan para pelajar Indonesia. Negara ini memiliki banyak universitas terbaik dengan kualitas pendidikan di atas rata-rata. University Of Western Australia adalah perguruan tinggi yang masuk dalam 100 Universitas Teratas di seluruh dunia.
Tidak hanya biaya kuliah yang terjangkau, banyak alasan mengapa pelajar Indonesia memilih sekolah atau kuliah di Australia. Berikut ini ulasannya. Simak dengan baik, ya!
Kualitas Pendidikan
Melanjutkan pendidikan di Australia merupakan salah satu pilihan yang tepat. Banyak universitas Australia yang masuk dalam universitas terbaik di dunia. Hal tersebut terjadi karena beragam pilihan jurusan kuliah di Australia sangat fokus pada bidang keahlian.
Seperti halnya, University Of Western Australia yang sejak 2012 sudah masuk dalam 100 universitas teratas di Peringkat Akademik Universitas Dunia Shanghai Jiao Tong University yang terakui secara Internasional.
Memiliki Peluang Kuliah Sambil Bekerja
Australia mempunyai program magang yang mampu mengasah kemampuanmu. Selain itu, program tersebut akan mempermudah para pelajar Indonesia menguasai semua aturan dalam bekerja dan hal yang mereka butuhkan dalam dunia kerja.
Pendidikan Terjangkau dengan Fasilitas Lengkap
Umumnya, fasilitas akan menyesuaikan dengan biaya yang kita keluarkan. Namun, hal ini tidak berlaku di Australia. Biaya pendidikan di Australia tergolong murah dan fasilitasnya sangat mendukung kegiatan pembelajaran. Australia selalu berkomitmen untuk mendukung pendidikan para mahasiswa internasional dengan menyediakan beragam beasiswa.
Jaringan Luas
Kita tidak dapat memungkiri bahwa Australia selalu memberikan yang terbaik dalam bidang pendidikan. Australia akan memberikan kesempatan kamu memperluas jaringan yang bermanfaat ketika sudah memasuki dunia kerja.
Demikianlah beberapa alasan yang mendorong pelajar Indonesia memilih kuliah di Negara Kanguru. Apakah kamu tertarik untuk menjadikan Australia menjadi tujuan masa depanmu? Jika iya, kamu bisa mendaftar ke University Of Western Australia melalui ICAN Education Consultant.
Apabila kamu masih menemukan kendala untuk kuliah di luar negeri, konsultasikan saja pada ICAN Education Consultant dengan mengunjungi www.ican-education.com. Konsultan yang satu ini merupakan agen resmi konsultan pendidikan luar negeri terbaik di Indonesia.
ICAN Education akan memberikan pelayan gratis secara lengkap dan menyeluruh, mulai dari konsultasi kuliah di Australia, proses pendaftaran, pengurusan beasiswa, dan masih banyak lagi. Yuk, temukan solusi untuk masa depanmu bersama ICAN Education. Semoga bermanfaat!