Anak tidak mau ganti baju – Halo, Bunda! Apakah sekarang ini Bunda tengah pusing dengan ulah si kecil yang tidak mau mengganti pakaian? Apalagi kalau harus datang ke acara formal. Meski akhirnya menurut untuk memakai baju yang lain, drama kejar-kejaran dan tangisan keras jelas tidak terelakkan.
Atau malah, anak memiliki pakaian atau kaos favorit, lalu tidak mau menggantinya dengan pakaian lain ketika sudah mandi sekali pun. Padahal, kaosnya sudah bau keringat dan perlu dicuci. Belum lagi, Bunda pasti akan kembali bingung dengan kerewelan mereka. Apa alasan anak tidak mau ganti baju favoritnya, ya?
Daftar Isi
Mengapa anak enggan mengganti bajunya?
Ada beberapa alasan yang membuat si kecil sangat menyukai kaos favoritnya sehingga tak mau ganti baju, antara lain:
Si Anak nyaman
Alasan ini biasanya menjadi alasan utama mengapa anak tidak mau ganti baju favoritnya. Misalkan, anak menyukai bahan kaos yang tipis dan lembut.
Kaos tersebut juga tidak ribet ketika digunakan. Anak-anak pasti menginginkan baju yang nyaman dan mudah saat dikenakan.
Menyukai model atau warnanya
Pada usia anak-anak, wajarlah mereka menyukai sesuatu hingga harus mempunyai dalam bentuk apapun. Salah satunya kaos. Misalkan, si kecil sangat suka dengan karakter minions. Jadi, dia harus punya kaos bergambar minions atau kaos yang berwarna kuning yang persis seperti kartun tersebut.
Itulah mengapa anak tidak mau ganti baju dengan yang lain, karena mereka menyukai model, warna, atau tema pakaian yang sedang mereka gandrungi.
Tidak suka diburu-buru
Maksudnya, anak-anak terutama yang berusia balita, tidak terlalu suka diburu-buru untuk berganti baju. Kalau tetap dipaksa, yang ada mereka tambah mengamuk karena tidak mau ‘berpisah’ dengan kaos favoritnya.
Selain itu, Bunda bisa mencoba tuk percaya kepada anak, bahwa ia bisa ganti baju sendiri. Hal ini termasuk salah satu cara mendidik anak agar mandiri. Ketika anak sudah terbiasa, mereka akan suka rela ganti baju sendiri kok, Bunda.
Cara agar anak mau ganti baju
Buat anak mempunyai lebih dari 1 baju favorit
Bunda bisa melakukan cara satu ini untuk mengatasi anak tidak mau ganti baju. Apalagi, kalau anak memiliki karakter favorit lebih dari satu atau model pakaian yang lain yang dia suka.
Jadi, anak tidak hanya punya satu 1 baju favorit. Ketika baju favoritnya sedang dicuci, anak masih bisa memakai baju dengan model yang lain dulu dan tentunya dia suka juga.
Menunjukkan bahwa baju favoritnya masih dicuci atau dijemur
Kalau si kecil masih ngotot ingin segera memakai kaos favoritnya, Bunda bisa mengajaknya ke tempat cucian atau jemuran. Katakan padanya, jika kaos kesukaannya masih harus dicuci agar tidak bau.
Atau, pakaiannya sedang dijemur dan belum kering. Buat kesepakatan dengan si kecil untuk memakai baju yang lain dulu, dan bisa mengganti pakaiannya dengan kaos favorit jika sudah kering nanti.
Beri pengertian pada anak ketika menghadiri acara resmi
Nah, ketika harus datang menghadiri acara formal atau resmi, Bunda harus memberikan pengertian dengan tegas pada si kecil agar mengganti pakaian yang sesuai dengan tema. Apabila masih menolak, Bunda bisa membujuknya untuk melapisi kaos favoritnya dengan pakaian luar yang lebih rapi.
Memang sih, terkadang Bunda perlu sedikit tegas kepada anak, tapi tidak keras ya! Karena dampak sering memanjakan anak juga tidak bagus, termasuk urusan pakaian.
Itulah alasan anak tidak mau ganti baju dan cara-cara untuk mengatasinya. Yukk Bunda, cari tahu tips dan trik seputar anak di informasi Parenting by catatan-arin.com. Semoga bermanfaat, ya!